Tips Bagaimana Cara Membuat Laptop Lebih Awet

Kita tentunya sepakat mengatakan bahwa laptop bukanlah barang murah, sehingga penggunaannya harus diatur agar laptop dapat lebih awet. Jika melihat harga pasaran saat ini, maka kebanyakan laptop ditawarkan dengan kisaran harga 3 juta ke atas.

Semakin tinggi spesifikasinya sudah tentu akan semakin mahal pula harga yang dibandrol. Lalu adakah cara yang dapat dilakukan untuk membuat laptop awet?

Tips Bagaimana Cara Membuat Laptop Lebih Awet

4 Cara Cerdas Membuat Laptop Awet

Memiliki laptop yang awet tentu menjadi suatu hal yang diinginkan bukan? Terlebih jika Anda memang menggunakan laptop untuk mendukung mobilitas kerja sehari-hari.

Kali ini akan dibagian beberapa cara cerdas yang sekiranya dapat membuat laptop Anda menjadi lebih awet. Simak penjelasan selengkapnya berikut ini.

1. Jangan Gunakan Aplikasi yang Berat

Cara pertama untuk membuat laptop Anda awet adalah jangan menggunakan aplikasi yang berat. Ketika memiliki laptop, maka kenalilah spesifikasinya.

Tujuannya adalah agar Anda dapat mengetahui jenis aplikasi yang cocok untuk dijalankan pada laptop tersebut. Ingat, menjalankan aplikasi yang tidak sesuai dengan spesifikasi laptop akan membuat laptop menjadi rentan mengalami kerusakan.

2. Jangan Gunakan Laptop Sambil Mengecas Baterai

Pada dasarnya laptop memang menggunakan daya yang bersumber dari baterainya. Kadang kala ketika sedang bekerja, laptop sering mengalami kehabisan daya baterai sehingga harus diisi ulang (dicas).

Namun sebaiknya, kita tidak menggunakan laptop sambil mengecas baterainya. Sebab hal itu akan membuat laptop menjadi cepat panas dan bahkan baterainya pun ikut boros.

3. Jangan Lakukan Donwload Sembarangan

Cara ketiga, sebaiknya Anda tidak melakukan download sembarangan. Mengapa? Sebab hal itu akan rentan pada serangan virus. Semakin banyak virus yang menyerang laptop Anda tentu akan membuat performa laptop menurun dan bahkan akan memendekkan umur laptop yang dimiliki.

Jika memang ingin melakukan donwload, maka sebaiknya perhatikan notifikasi dari antivirus Anda apakah aman atau tidak.

4. Tidak Menutup Langsung Menutup Laptop Saat Dimatikan

Cara lainnya yang juga membuat laptop menjadi lebih awet adalah tidak langsung menutup laptop pada saat dimatikan. Hal itu dikarenakan energi panas yang ditimbulkan dari kinerja laptop belum hilang sepenuhnya, sehingga jika langsung ditutup dikhawatirkan akan memberikan dampak bagi laptop. Biarkan beberapa saat setelah dimatikan, baru ditutup dan diletakkan di tempat yang aman.

Itulah tadi beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membuat laptop menjadi lebih awet. Selain itu, Anda juga dapat melakukan update software maupun OS yang sekiranya sesuai dengan perangkat laptop Anda.

Misalnya mengupdate software antivirus yang akan membantu membentengi laptop dari serangan virus. Pastikan Anda menggunakan laptop secara bijak dan menjaganya agar dapat digunakan dalam jangka waktu panjang (awet). Demikianlah, semoga informasi kali ini bermanfaat.

Mau Bisnis Pulsa Untung Besar? ( Free Konsultasi Via Whatsapp )
Selamat datang di Trent Tronik. Ada yang bisa kami bantu?